Serang,SPNKomplainMedia- Pimpinan Serikat Pekerja Serikat Pekerja Nasional PT Eagle Nice Indonesia mengadakan kegiatan penyuluhan untuk para ibu hamil yang masuk dalam keanggotaan SPN Selasa (27/2) di Kantin PT tersebut.
Acara langsung diisi sambutan oleh Nurhasanah sebagai Wakil Ketua Bidang PPPA PSP PT Eagle Nice dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas peran serta dan kerjasama dari para anggota dalam hal Ini para ibu hamil yang masuk dalam keanggotaan SPN.
Hadir pula dalam kegiatan tersebut Asep Saepulloh SH MM dan Intan Indria Dewi SM sebagai ketua DPC SPN Kabupaten Serang dan Ketua DPD SPN Provinsi Banten sekaligus menjadi Narasumber dalam acara tersebut.
Selain dari unsur Pekerja anggota acara yang berlangsung di kantin PT Eagle Nice dihadiri perwakilan Management PT Eagle Nice diikuti oleh kurang lebih 90 ibu hamil sebagai anggota SPN mengusung tema “Sukses menjadi orang tua idaman di masa Pandemi”.
Dalam materinya Ketua DPD memaparkan tentang hak sebagai pekerja perempuan,Cuti hamil serta fasilitas yang harus disediakan perusahaan untuk ibu menyusui.
Menurut Haerudin Ketua PSP SPN PT Eagle Nice kegiatan penyuluhan dan penyerahan bantuan ibu hamil ini dilakukan setiap enam bulan sekali sebagai bentuk timbal balik dari dan untuk anggota SPN, ujarnya dalam kegiatan tersebut.(WH_SKM)