23.3 C
Serang, ID
Jumat, 26 Juli, 2024
Spn Komplain Media
DiklatTerbaru

Pelatihan Bela Negara DPC SPN Kabupaten Serang

Sukabumi,SPNKomplainMedia – Dewan Pimpinan Cabang  Serikat Pekerja Nasional Kabupaten Serang adakan Pelatihan Bela Negara, pendidikan ini bekerjasama dengan  Polda Metro Jaya di Lembaga Sekolah Polisi Negara dan di fasilitasi  Dewan Pimpinan Pusat (DPP)  Serikat Pekerja Nasional (SPN) serta Dewan Pimpinan Daerah SPN Provinsi Banten ,Senin hingga Rabu  Lido Sukabumi Jawa Barat (16-18/04)

    Acara yang berlangsung selama tiga hari tersebut  di hadiri enam puluh peserta dari berbagai Pimpinan Serikat Pekerja (PSP) yang ada di Provinsi Banten, titik kumpul pemberangkatan pada senin (16/4) di depan bank BTN Ciujung Kabupaten Serang.

    Tepat pukul 10.00 WIB peserta diberangklatkan , di awali dengan pembukaan dan sambutan dari Asep Saepulloh SH MM selaku ketua Dewan Pimpinan Cabang Kabupaten Serang di akhiri dengan doa sebelum pemberangkatan.

    Pukul  15.00 WIB peserta pelatihan bela negara tiba di lokasi pelatihan dan di sambut baik oleh para pengasuh Sekolah Polisi Negara (SPN) , para peserta di perintahkan untuk membagi 3 kelompok yang terdiri dari Pleton 1, Pleton 2 dan Pleton 3 setelah kelompok terbentuk kemudian langsung keacara pertama yaitu melaksanakan pengambilan foto untuk sertifikat pengisian form biodata dan pengetesan kesehatan, setelah selesai di lanjut dengan sholat ashar berjamaah, kemudian para peserta pelatihan Bela Negara di antarkan ke barak (tempat peristirahatan selama pelatihan).

     Kegiatan ini  di buka dengan upacara pembukaan, setelah selesai pembukaan upacara peserta pelatihan di tuntut agar selalu baris dalam setiap langkah dan pergerakannya baik akan melaksanakan makan ataupun pulang ke barak dan diadakan apel makan jika hendak makan, apel malam sebelum masuk ke barak untuk beristirahat.

     Pelatihan Bela Negara ini berisikan dengan kegiatan diantaranya ialah pengenalan pola kurikulum yang di sampaikan AKBP H Amir Mahmudin beserta KOMPOL Hadi Susanto, penyampaian peraturan siswa (perdupsis) oleh AKBP IG.M Seli Pudjawijaya, Pemahaman tentang revolusi mental yang di pimpin AKBP Syarif Hidayatulloh dilanjut dengan pelatihan Baris Berbaris (PBB) oleh IPDA I Nyoman Sadiarsa dengan KOMPOL Sugiharti ,BRIGADIR  Yusuf Mubarok dan hari terakhir di adakan permainan halang rintang untuk memperkokoh kekompakan team dengan pembina IPDA Widiyanto, IPDA I Nyoman dan BRIGADIR Suradi .

     Acara Pelatihan di tutup dengan upacara penutupan, ucapan terimakasih oleh kedua belah pihak baik dari Pimpinan Serikat Pekerja dan Pimpinan Sekolah Polisi Negara disampaikan mpada momen tersebut, harapan juga tercurah agar bisa menuju ke perubahan yang lebih baik lagi kekompakan dan kesolidaritasan agar tetap terjaga demi keutuhan kepemimpinan dan organisasi. (Amie Chan_SKM)

Related posts

Organizing Comite PSP SPN Kawasan Industri PT.Nikomas Gemilang

Koidul Khair

SPN PWI 2 Peduli Palestina

Koidul Khair

Perwakilan PSP SPN PT Nikomas Gemilang, Hadiri Peringatan Maulid Nabi

Koidul Khair

Leave a Comment

Situs web ini menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman Anda. Kami akan menganggap Anda baik-baik saja dengan ini, tetapi Anda dapat menyisih jika mau. Terima Baca selengkapnya

Redaksi About Menu Kontak Galeri